
Sudah berapa lamakah aku mengabdi pada negara tercinta ini?
Bendera berkibar itulah yang sekarang ku hormati
Tangan ini tak akan lelah hormat padamu setiap kali hari kebanggan
Tanpamu mungkin kita tak akan mendapatkan hari kebanggaan
Tapi…
Berkat dari perjuangan kalian
Negari ini bangun dari perbudakan
Tak ada yang bisa seenak enak nya menyuruh
Suara tembakan, kelaparan, dan kehausan
Bukanlah alasan kalian untuk berhenti mendapatkan hari kebanggaan negara ini
Hingga sang merah putih berkibar
Lenyaplah para penjajah yang menyerang negara persatuan ini
Bangunlah negaraku dan bangkitlah
Dengan gagah berani membentang
Terima kasih pahlawanku
Tanpa kalian mungkin sang merah putih tak akan berkibar di udara
AKU SANGAT BANGGA PADA INDONESIA DAN PAHLAWAN KEBANGGAANKU!!!
By. Annisa Destiandi Miharja